Lari memang sudah terkenal baik untuk kesehatan, karena manfaatnya dapat memperlancar alirah darah, melatih jantung dan memperkuat otot tubuh. Seperti yang dilansir oleh Huffington Post, para peneliti Mayo Clinic menemukan bahwa semua manfaat terbaik dari berlari, terdapat di 10 menit pertama. Sisanya, tubuh akan kembali ke fungsi reguler, sama seperti sebelum berlari. Lalu manfaat apa yang akan didapat dengan lari hanya 10 menit? Berikut ulasan manfaat lari yang dapat meningkatkan kesehatanmu.
Mendapatkan mood yang lebih baik
Berlari tidak hanya baik untuk kesehatan fisik saja, tetapi juga dapat meningkatkan mood yang lebih baik setiap harinya. Jika berlari 10 menit saja setiap pagi, ini akan membuatmu mood baik sepanjang hari. Karena selain melepaskan endorfin, lari juga melepaskan zat-zat kimia lainnya di otak yang berkaitan dengan perasaan senang, nyaman, dan bahagia.
Meningkatkan fungsi mental
Sebuah studi yang dipublikasikan pada British Journal of Psychiatry, menyarankan bahwa olah raga meningkatkan fungsi mental dimana juga akan meningkatkan daya belajar seseorang. Jadi lari 10 menit setiap hari akan membuat fungsi mental bekerja lebih baik dan pikiran menjadi jernih.
Mengurangi gula dalam darah
Menurut riset Kowsar Medical Institute menyarankan bahwa berlari dengan rutin dapat membantu mengurangi sensitifitas darah terhadap gula dan ini juga berlaku untuk orang yang sudah terkena diabetes. Tentunya lari 10 menit setiap hari lebih mudah dan murah daripada suntik insulin.
Memperbaiki kualitas tidur
Aktifitas fisik yang membuat lelah dan letih seharian, pastinya perlu penyegaran dengan cara istirahat yang cukup. Namun tidak sedikit yang mengalami susah tidur, ini tidak akan terjadi lagi jika kamu rutin melakukan olah raga lari. Sebuah studi di tahun 2012 tentang berlari pagi setiap pagi yang dipublikasikan di Journal of Adolescent Health, ditemukan bahwa berlari setiap pagi membuat tidur anda lebih baik secara signifikan.
Mengurangi berkembangnya penyakit kardiovaskular
Lari 10 menit setiap hari dapat mengurangi risiko terkena penyakit kardiovaskular, penyakit kardiovaskular adalah penyebab utama kematian di Amerika. Sebuah studi yang menghubungkan antara belari santai dan risiko kematian karena kardiovaskular, yang diterbitkan oleh American College of Cardiology dengan menguji lebih dari 55 ribu orang dewasa yang diamati selama lebih dari 15 tahun, menemukan bahwa orang yang sedikit aktif akan memiliki jantung dan paru-paru yang jauh lebih kuat.
Sudahkah Ladies rajin lari untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan terhindar dari penyakit berbahaya? Yuk mulai kebiasaan olahraga dengan Lari 10 menit perhari dan rasakan manfaatnya.